Perempuan Shalat Jama’ah, Di Mana Posisi Imam?

Tanya: Pak ustadz, kalau perempuan shalat jama’ah dan imamnya perempuan, apakah imamnya di depan atau sejajar dengan makmum? Saya berpaham bahwa imamnya sejajar, tapi kata

Admin

[addtoany]

Dua Wanita Shalat Berjamaah, Dimanakah Posisi Makmum?

Tanya:

Pak ustadz, kalau perempuan shalat jama’ah dan imamnya perempuan, apakah imamnya di depan atau sejajar dengan makmum? Saya berpaham bahwa imamnya sejajar, tapi kata teman saya itu keliru, harusnya di depan. Makasih ustadz sebelumnya.

Jawab:

Untuk jamaah sesama wanita, posisi imam di tengah, sejajar dengan makmum . Hal ini sesuai dengan atsar berikut ini

عن ريطة الحنفية أن عائشة أمتهن وقامت بينهن في صلاة مكتوبة

Artinya: “Dari Raithah Al-Hanafiyyah bahwasanya Aisyah mengimami para wanita dan beliau berdiri di antara mereka dalam shalat fardhu.” (HR. Abdurrazzaq dan Al-Baihaqi)

Juga atsar Umi salamah berikut ini:

عن حجيرة عن أم سلمة رضي الله عنها أنها أمتهن فقامت وسطا

Artinya: “Dari Hujairah bahwasanya Ummu Salamah mengimami para wanita, maka beliau berdiri di tengah.” (HR. Ibnu Abi Syaibah dan Abdurrazzaq).

Wallahu a’lam.

===================
Bagi yang hendak wakaf tunai untuk pembangunan Pondok Modern Almuflihun yang diasuh oleh Ustadz Wahyudi Abdurrahim, Lc., M.M, silahkan salurkan dananya ke: Bank BNI Cabang Magelang dengan no rekening: 0425335810 atas nama: Yayasan Al Muflihun Temanggung. SMS konfirmasi transfer: +20112000489

Related Post