Lebih Baik Salat Berjama’ah di Masjid atau di Rumah?

Tanya: Assalamualaikum wr wb, Lebih bagus shalat berjamaah bersama keluarga / anak istri dirumah ataukah shalat berjamaah di mesjid bersama orang lain.. Terimakasih. (Galang Winanda,

Admin

[addtoany]

Tanya:
Assalamualaikum wr wb, Lebih bagus shalat berjamaah bersama keluarga / anak istri dirumah ataukah shalat berjamaah di mesjid bersama orang lain.. Terimakasih. (Galang Winanda, Sleman)

Jawab:
Wa’alaikum salam

Bagi seorang laki-laki, shalat di masjid berjama’ah jauh lebih baik dan afdhal dibandingkan dengan shalat di rumah, meakipun ia berjamaah dengan keluarga. Hal ini berdasarkan hadis nabi berikut ini:

صَلَاةُ الرَّجُلِ فِـي الْـجَمَاعَةِ تُضَعَّفُ عَلَىٰ صَلَاتِهِ فِـيْ بَيْتِهِ ، وَفِـيْ سُوْقِهِ ، خَمْسًا وَعِشْرِيْنَ ضِعْفًا ، وَذٰلِكَ أَنَّهُ إِذَا تَوَضَّأَ فَأَحْسَنَ الْوُضُوْءَ ، ثُمَّ خَرَجَ إِلَى الْمَسْجِدِ لَا يُخْرِجُهُ إِلَّا الصَّلَاةُ ، لَمْ يَخْطُ خَطْوَةً إِلَّا رُفِعَتْ لَهُ بِهَا دَرَجَةٌ وَحُطَّ عَنْهُ بِهَا خَطِيْئَةٌ ، فَإِذَا صَلَّىٰ لَمْ تَزَلِ الْمَلَائِكَةُ تُصَلِّـيْ عَلَيْهِ مَا دَامَ فِـيْ مُصَلَّاهُ: اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَيْهِ ، اَللّٰهُمَّ ارْحَمْهُ ، وَلَا يَزَالُ أَحَدُكُمْ فِـيْ صَلَاةٍ مَا انْتَظَرَ الصَّلَاةَ.

Shalat seorang laki-laki dengan berjama’ah akan dilipatgandakan 25 (dua puluh lima) kali lipat daripada shalat yang dilakukan di rumah dan di pasarnya. Yang demikian itu, apabila seseorang berwudhu’, lalu ia menyempurnakan wudhu’nya, kemudian keluar menuju ke masjid, tidak ada yang mendorongnya untuk keluar menuju masjid kecuali untuk melakukan shalat. Tidaklah ia melangkahkan kakinya, kecuali dengan satu langkah itu derajatnya diangkat, dan dengan langkah itu dihapuskan kesalahannya. Apabila ia shalat dengan berjama’ah, maka Malaikat akan senantiasa bershalawat (berdoa) atasnya, selama ia tetap di tempat shalatnya (dan belum batal). Malaikat akan bershalawat untuknya, ‘Ya Allâh! Berikanlah shalawat kepadanya. Ya Allâh, berikanlah rahmat kepadanya.’ Salah seorang di antara kalian tetap dalam keadaan shalat (mendapatkan pahala shalat) selama ia menunggu datangnya waktu shalat.’ (HR. Bukhari)

Juga hadis berikut:

صَلَاةُ الْجَمَاعَةِ أَفْضَلُ مِنْ صَلَاةِ الْفَذِّ بِسَبْعٍ وَعِشْرِيْنَ دَرَجَةً.

Shalat berjama’ah itu lebih utama 27 (dua puluh tujuh) derajat daripada shalat sendirian. (HR. Bukhari)

Juga hadis berikut:

مَنْ غَدَا إِلَى الْمَسْجِدِ وَرَاحَ أَعَدَّ اللهُ لَهُ نُزُلَهُ مِنَ الْـجَنَّةِ كُلَّمَا غَدَا أَوْ رَاحَ.

Barangsiapa pergi (berangkat) ke masjid baik di waktu pagi atau sore hari, maka Allâh menyediakan baginya hidangan di Surga setiap kali ia berangkat di waktu pagi atau sore hari. (HR. Bukhari).

Hal ini karena shalat jama’ah di masjid, selain sebagai ibadah kepada Allah, juga tempat pertemuan dan silaturrahmi kepada sesama muslim. berjama’ah menjadi sarana efektif untuk menyatukan dan mempererat hubungan persaudaraan kepada sesama muslim. Jadi dengan berjama’ah di masjid kita dapat menjalin hubungan dengan Allah (hablun minallah) dan hubungan dengan manusia (hablun minannas). Wallahu a’lam.

(Ustadz Wahyudi Abdurrahim, Lc., M.M)

Related Post