Pertanyaan Tentang Nama Allah Dari Seorang Teman Kristiani

Tanya: Assalamualaikum,baru2 ini seorang beragama kristian bertanya kepada saya, siapa tuhan kamu,saya menjawab Allah,dan beliau bertanya kenapa alhamdulilllah tidak disebut alhamduliallah sedangkan tuhan bagi agama

Admin

[addtoany]

Tanya:
Assalamualaikum,baru2 ini seorang beragama kristian bertanya kepada saya, siapa tuhan kamu,saya menjawab Allah,dan beliau bertanya kenapa alhamdulilllah tidak disebut alhamduliallah sedangkan tuhan bagi agama islam ialah ALLAH… Terima kasih. (Mohd shah fikri bin ithnin, Johor – Malaysia)

Jawab:
Wa’alaikum salam
Dalam gramatikal bahasa Arab, Allah adalah isim alam yaitu nama Tuhan semesta alam. Isim tersebut, jika tidak ada unsur yang masuk baik dari huruf jar atau nasab maka iya dibaca Allahu. Jika ada huruf jar menjadi allahi, contoh, billahi. Jika ada huruf nasab nasi Allaha, huruf terakhirnya fathah.

Di antara huruf jar itu adalah huruf lam, menjadi lillahi. Dalam alhamdulillahi, di sana ada huruf jar yang masuk yaitu lillah, yang artinya milik. Lillah berarti milik Allah. Alhamdulillah maknanya segala puji itu milik Allah.

Jadi perubahan dari Allahu, lillahi, annallaha dan lain sebagainya, bergantung pada struktur kalimat dan gramatikal bahasa.

Gramatikal ada dalam setiap bahasa dan setiap bahasa punya karakter masing-masing. Maka Allahu, lillahi, annallaha, dan lain-lain semuanya benar. Semoga setelah ini, anda tertarik untuk mempelajari bahasa Arab secara lebih mendalam. Wallahu a’lam.

(Ustadz Wahyudi Abdurrahim, Lc., M.M)

Infak untuk pengembangan aplikasi Tanya Jawab Agama: Bank BNI Syariah No. Rekening 0506685897 a.n Muhamad Muflih.

Wakaf untuk pembangunan Pesantren Almuflihun: Bank BNI No. Rekening 0425335810 a.n Yayasan Al Muflihun Temanggung.

Konfirmasi transfer +628981649868 (SMS/WA)

Related Post